Asswrwb… hai ladies pakabar? Semoga sehat selalu ya. Kali ini saya ingin memposting hanger apa saja yang ada di sekeliling kita. Sekaligus saya ingin memberikan tips bagi kamu yang ingin memilih jenis hanger yang cocok untuk scarf. Pada umumnya kita sebagai wanita suka mengoleksi berbagai jenis motif kerudung. Dari yang motif bunga, hewan, atau bahkan motif abstrak, sehingga beberapa scarf kita menumpuk dan bahkan berserakan dikamar. Terkadang membuat pemandangan kamar kita jadi tidak enak deh, dipandang mata. Berikut saya tampilkan bagaimana hanger yang kita miliki selama ini bisa digunakan kembali sebagai tempat hijab yang cantik dan unik. Dapat membuat hijab kita yang letaknya berantakan itu dapat disimpan mengenakan hanger.
Jika dibawah ini saya akan tampilkan beberapa jenis DIY hanger hijab. Ini dibuat secara handmade barang yang digunakan adalah barang yang dapat dijumpai disekeliling kita bahkan barang yang tidak terpakai, akhirnya dapat terpakai lebih efisien. Berikut tampilan hanger DIY yang sudah selesai dikerjakan.
Hanger diatas adalah hanger biasa yang berwarna hitamm lalu di dilipat dengan menggunakan pita berwarna ungu, kemudian aplikasi bulat-bulatnya dapat dibeli ditoko alat-alat rumah tangga. kemudian dipasangkan dan dapat dikenakan sebagai tempat untuk menaruh scarf.
Hanger ini sama seperti yang diatas, namun yang membedakan hanger ini tidak menggunakan pita, tapi bagian sisinya di dtempel manik-manik silver dan bagian lehernya diberikan aplikasi pita. Kemudian pada bagian lambakan hitam sebagai pengait antara hanger dan ring itu menggunakan tempelan manik, agar tampil agak unik dan keren.
Hanger diatas ini menggunakan jepitan baju, naa ini jepitan baju berwarna coklat. Kemudian ditempelkan pada hanger. Hanger ini dapat di tempelkan di bagian belakang pintu. Cara menggunakannya adalah dengan menjapit scarf dibagian jepitan baju ini.
Okee, selamat mencoba dirumah ya, thanks for reading my blog ya.
AnitaScarf